Lampung Selatan

View AllLampung Barat

Berita Terbaru

12 November 2025

Bangga! Bupati Radityo Egi Pratama Terima Penghargaan Nasional Lewat Inovasi Wisata dan Pangan Berkelanjutan

Bangga! Bupati Radityo Egi Pratama Terima Penghargaan Nasional Lewat Inovasi Wisata dan Pangan Berkelanjutan


Jakarta
 - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. 

Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, menerima penghargaan Excellence In Tourism and Food Sustainability Integration dalam ajang bergengsi Indonesia Kita Awards 2025 yang digelar Garuda TV di Patra Jasa Office Tower, Jakarta, Senin (10/11/2025).

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada Pemkab Lampung Selatan yang dinilai sukses mengintegrasikan sektor pariwisata dan ketahanan pangan dalam kebijakan pembangunan berkelanjutan. 

Melalui konsep Kawasan Agro Edu Wisata Terpadu, Lampung Selatan dinilai berhasil menghadirkan inovasi ekonomi lokal yang ramah lingkungan dan menyejahterakan masyarakat.


Ajang penghargaan nasional itu turut dihadiri sejumlah tokoh penting, antara lain Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Koperasi Ferry Juliantono, serta Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sejumlah kepala daerah, gubernur, bupati, wali kota, dan tokoh inspiratif dari seluruh Indonesia juga turut hadir.

Selain Lampung Selatan, Provinsi Lampung juga meraih penghargaan di kategori Excellence in Agriculture and Food Prosperity, sedangkan Kota Bandar Lampung menerima penghargaan Excellence in Public Service Innovation

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sendiri mendapat penghargaan Distinguished Leadership in Home Affairs atas dedikasinya memperkuat tata kelola pemerintahan daerah dan inovasi pelayanan publik di Indonesia.

Dalam sambutannya, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memberikan apresiasi tinggi kepada Garuda TV atas penyelenggaraan ajang penghargaan tersebut.

“Saya menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada Garuda TV. Penghargaan ini diberikan kepada tokoh-tokoh yang dianggap mampu melakukan inovasi dan perubahan,” ujar Tito.


Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pengakuan tersebut. 

Ia menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam memadukan potensi pariwisata dan sektor pangan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi kami di Pemkab Lampung Selatan untuk berkerja lebih baik. Melalui penghargaan ini, kami akan terus berinovasi demi masyarakat Lampung Selatan, khususnya para petani, pahlawan ketahanan pangan bangsa,” tutur Egi.

Ajang Indonesia Kita Awards 2025 menghadirkan berbagai kategori penghargaan, mulai dari Outstanding Leadership, Community Empowerment, hingga Innovation for Nation. Para penerima penghargaan dipilih melalui seleksi ketat oleh Dewan Juri Independen yang terdiri atas tokoh masyarakat, akademisi, dan pengamat politik.

Prestasi ini menambah deretan capaian Pemkab Lampung Selatan di tingkat nasional dan menegaskan posisi daerah berjuluk Bumi Khagom Mufakat ini sebagai salah satu daerah paling inovatif dalam pengembangan pariwisata berbasis ketahanan pangan berkelanjutan. (ptm-Kmf)

11 November 2025

Jabatan Kabag Ops dan Kasat Reskrim Polres Lambar Berganti

Jabatan Kabag Ops dan Kasat Reskrim Polres Lambar Berganti


LAMPUNG BARAT--Kapolres Lampung Barat, Memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Lampung Barat. Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di halaman Mapolres Lampung Barat. Selasa,11 November 2025.

Jabatan Kabag Ops diserahkan kepada Kompol Mulyadi Yakub, S.Pd., sementara jabatan Kasat Reskrim diserahterimakan dari pejabat lama Iptu Juherdi Sumandi, S.H., M.H. kepada pejabat baru Iptu Rudi Prawira, S.H., M.H. Prosesi sertijab dilaksanakan dengan khidmat dan dihadiri oleh para pejabat utama, kapolsek jajaran, serta personel Polres Lampung Barat.

Dalam upacara tersebut, dilakukan pergantian beberapa Jabatan di lingkungan Polres Lampung Barat, sebagai bagian dari dinamika organisasi dan upaya penyegaran di dalam kepolisian. Sertijab ini dilaksanakan berdasarkan surat keputusan Kapolda Lampung tentang mutasi jabatan di jajaran Polda Lampung.

Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si., dalam amanatnya menyampaikan bahwa pergantian jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa dan rutin dilakukan sebagai bentuk penyegaran serta peningkatan kinerja organisasi.

“Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari proses pembinaan karier personel Polri sekaligus sebagai upaya peningkatan performa organisasi agar tetap dinamis dan responsif terhadap tuntutan tugas ke depan,”ujar Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Lampung Barat. Kepada pejabat baru, Kapolres berharap dapat segera menyesuaikan diri dan memberikan kontribusi maksimal demi pelayanan kepada masyarakat.

Dalam upacara sertijab turut dihadiri oleh Wakapolres, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, serta seluruh personel Polres Lampung Barat. Acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dan foto bersama.(Ronal)

28 Oktober 2025

Harimau Sumatera di Lampung Barat Dievakuasi Usai Terkena Jebakan

Harimau Sumatera di Lampung Barat Dievakuasi Usai Terkena Jebakan


LAMPUNG BARAT - Seekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) berhasil tertangkap dalam jebakan yang dipasang petugas gabungan di wilayah Pemangku Kali Pasir, Pekon Sukabumi, Kecamatan Batu Brak, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Selasa (28/10/2025).

Penangkapan tersebut dilakukan setelah petugas memasang perangkap di sekitar kawasan hutan yang sebelumnya menjadi lokasi kemunculan harimau liar tersebut. Satwa dilindungi itu diketahui sempat menyerang seorang petani beberapa waktu lalu.

Sekretaris Desa Sukabumi, John Erland, membenarkan kabar tertangkapnya harimau sumatera tersebut. Ia mengatakan, keberhasilan ini merupakan hasil kerja sama antara petugas gabungan dan warga yang sejak beberapa hari terakhir melakukan pemantauan di sekitar lokasi.

“Benar, seekor harimau sumatera sudah tertangkap di jebakan yang dipasang petugas gabungan. Saat ini petugas masih berada di lokasi untuk menunggu proses pembiusan dan evakuasi,” ujar John 

Ia menambahkan, harimau yang tertangkap dalam kondisi hidup. Petugas telah memasang garis pembatas dan mengimbau warga agar tidak mendekat ke lokasi penangkapan guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Harimaunya masih hidup. Kami imbau warga untuk tidak mendekat karena satwa itu masih berpotensi berbahaya. Petugas saat ini menunggu tim terkait untuk melakukan pembiusan dan evakuasi,” kata John.

Menurut nya, penangkapan tersebut disambut lega oleh masyarakat sekitar yang sebelumnya diliputi rasa cemas. Sejak peristiwa penyerangan terhadap seorang petani, warga memilih tidak beraktivitas di kebun karena takut menjadi korban berikutnya.

“Warga kini sudah sedikit tenang karena harimau yang sempat meresahkan berhasil tertangkap. Meski begitu, kami masih menunggu proses evakuasi selesai agar situasi benar-benar aman,” ujarnya.

Sebelumnya, warga di Pemangku Kali Pasir, Pekon Sukabumi, Kecamatan Batu Brak, dilanda ketakutan akibat kemunculan harimau liar. Teror tersebut meningkat setelah seorang petani bernama Misri (60), warga asal Jawa Tengah, tewas diterkam satwa tersebut di kawasan hutan sekitar pekon tersebut. (Ronal)

20 Oktober 2025

Pemkab Lampung Selatan Dorong ASN Lebih Disiplin dan Adaptif di Era Pelayanan Digital

Pemkab Lampung Selatan Dorong ASN Lebih Disiplin dan Adaptif di Era Pelayanan Digital


Kalianda
 - Disiplin dan profesionalisme Aparatur Sipil Negara (ASN) menjadi fondasi utama dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang kuat dan efektif. 

Hal itu disampaikan Staf Ahli Bupati Lampung Selatan Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Anton Carmana, saat memimpin apel mingguan di Lapangan Korpri, Kalianda, Senin (20/10/2025).

Apel rutin Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan itu diikuti oleh jajaran pejabat utama, kepala perangkat daerah, pejabat administrator dan fungsional, serta seluruh ASN, baik PNS, PPPK, maupun Tenaga Harian Lepas Sukarela (THLS).

Dalam amanatnya mewakili Bupati Lampung Selatan, Anton menegaskan pentingnya komitmen ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Menurutnya, kedisiplinan bukan hanya tentang kehadiran dan kepatuhan pada aturan, tetapi juga tentang tanggung jawab dan integritas dalam menjalankan tugas publik.

“Di tengah tantangan global dan lokal, kita harus terus berinovasi, memperbaiki kinerja, dan mengoptimalkan teknologi untuk mempercepat pelayanan publik,” ujarnya.


Anton juga menekankan pentingnya akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan daerah. Ia mengingatkan agar setiap rupiah anggaran digunakan secara tepat sasaran dan memberi manfaat maksimal bagi kesejahteraan masyarakat.

Lebih lanjut, ia menyebut Pemkab Lampung Selatan akan terus melakukan terobosan dan inovasi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang bersih dan responsif terhadap kebutuhan publik.

Menutup amanatnya, Anton mengajak seluruh jajaran pemerintah daerah untuk memperkuat sinergi, meningkatkan disiplin, dan terus berinovasi dalam setiap lini pelayanan.

“Tugas kita bukan sekadar rutinitas administratif, melainkan pengabdian nyata kepada masyarakat dan pembangunan daerah. Dengan semangat juang yang tinggi, mari kita wujudkan Lampung Selatan yang semakin maju, sejahtera, dan berdaya saing,” tandasnya. (dul)

17 Oktober 2025

Pemkab Lampung Selatan Gelar Operasi Pasar Murah di Sidomulyo, Warga Antusias Serbu Kebutuhan Pokok Harga Terjangkau

Pemkab Lampung Selatan Gelar Operasi Pasar Murah di Sidomulyo, Warga Antusias Serbu Kebutuhan Pokok Harga Terjangkau


Sidomulyo
 - Ratusan warga memadati Desa Budidaya, Kecamatan Sidomulyo, Jumat (17/10/2025), untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau dalam kegiatan Operasi Pasar Murah yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan.

Kegiatan yang dilaksanakan melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Pasar Murah di 17 kecamatan yang telah berlangsung sejak 8 Oktober 2025. Program tersebut bertujuan menjaga stabilitas harga bahan pokok serta membantu masyarakat menghadapi tekanan ekonomi nasional.

Wakil Bupati Lampung Selatan, M. Syaiful Anwar, yang hadir sekaligus membuka kegiatan itu menyampaikan bahwa pasar murah merupakan bentuk nyata perhatian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan masyarakat.

“Melalui pasar murah ini, kita ingin memastikan masyarakat memiliki akses terhadap kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, sekaligus memperkuat peran pemerintah daerah dalam menjaga keseimbangan ekonomi lokal,” ujar Syaiful.


Ia menambahkan, kegiatan tersebut sejalan dengan visi pembangunan Kabupaten Lampung Selatan, yakni “Mewujudkan Lampung Selatan Maju menuju Indonesia Emas 2045.”

Selain menjaga daya beli masyarakat, pemerintah daerah juga terus mendorong program strategis lain seperti Agro Edu Wisata, yang mengedepankan kemandirian ekonomi berbasis potensi lokal.

“Semangat yang sama juga kita bawa dalam kegiatan pasar murah ini, yaitu memberdayakan masyarakat dan memperkuat kolaborasi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat agar pertumbuhan ekonomi berjalan inklusif dan berkelanjutan,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Wakil Bupati Syaiful Anwar menyampaikan apresiasi kepada Disdagperin selaku pelaksana kegiatan serta kepada seluruh mitra usaha yang berkontribusi dalam pelaksanaan pasar murah di berbagai kecamatan.

“Semoga kerja sama dan kepedulian ini terus berlanjut, memperkokoh fondasi pembangunan daerah, dan membawa manfaat nyata bagi masyarakat Lampung Selatan,” tutupnya. (Nsy-Kmf)